Solidaritas Untuk Imanuel Silaban, PEMA USU Ancam Boikot Kampus

Foto : Pojok Sumut
LIMBONGSON - Hal itu dikatakan Gubernur FIB USU, Yosua Yordan Pangihutan Manalu, didampingi Presiden Pema USU Wira Putra, Menteri Polhukam Pema USU Gary Purba, Wakil Presiden USU Hendra Boang Manalu, Menteri Koordinator Sosial Masyarakat Pema USU Ronaldy Saputra Girsang dan Menko Kebijakan Publik Pema USU Bima Sihite, dalam konferensi pers, di Kampus USU, Padang Bulan, Medan, Senin (23/10).

“Kami akan boikot kampus dan melakukan sebuah tindakan yang membuat kami kembali semangat berkuliah,” tegas Gubernur FIB USU Josua Yordan Pangihutan Manalu didampingi Presiden Pema USU Wira Putra dan jajarannya di kampus, Senin (23/10/2017).


Hal ini terkait apabila kasus penculikan, dan penganiayaan yang dilakukan oknum satpam terhadap rekan mereka bernama Imanuel Silaban tidak juga diusut tuntas oleh pihak rektorat USU.

Karena itu, kata Yosua, pihaknya, menuntut rektorat USU agar segera mengungkap dan memecat oknum satpam pelaku penganiayaan tersebut, serta merespon cepat kondisi medis Imanuel Silaban, karena sampai sekarang satpam-satpam pelaku pemukulan tidak terlihat di wilayah kampus.

Sementara, Wakil Rektor V USU Luhut Sihombing menyatakan, menyesali kejadian tersebut dan akan bertanggung jawab terhadap biaya RS Imanuel Silaban. “Untuk selanjutnya, masih kita diskusikan kepada pak rektor. Hingga saat ini, beliau masih berada di Kepulauan Riau (Kepri). Tunggu rektor balik ke Medan ya,” ujarnya singkat. (Beberapa sumber berita)

Post a Comment

Silahkan beri komentar...

أحدث أقدم